Seni & Budaya

Eloknya Taman Candra Wilwatikta di Pandaan

0
Please log in or register to do it.

Taman Candra Wilwatikta di Pandaan nampak begitu elok dengan pemandangan Gunung Penanggungan yang menjadi background panggung terbuka yang luas. Corak kebudayaan Hindu juga mewarnai ornamen yang ada di tembok belakang panggung.

Gapura kembar seperti menyambut para penonton karena letaknya tepat di tengah dan sejajar dengan puncak Gunung Penanggungan. Selain itu pepohonan rindang di samping panggung menambah keindahan pemandangan yang ada.

Taman Candra Wilwatikta Pandaan merupakan taman budaya terbuka yang terletak di Jl Raya Tretes-Pandaan. Tempat yang dahulunya dipercaya sebagai petilasan Kerajaan Majapahit ini memiliki luas 12.3 hektar.

Dibangun pada tahun 28 Oktober 1963 oleh prakarsa Gubernur Jawa Timur Kolonel M. Wijono, bersama dengan Mayor M. Said dan Ibu Dar Mortir. Bangunan Candra Wilwatikta masih tetap kokoh dan terus melalui pemantauan dan perbaikan.

Tujuan pembangunan Taman Candra WIlwatikta sendiri adalah untuk kegiatan pariwisata yang berbasis kebudayaan. Mengangkat kembali semangat gotong royong untuk menghargai warisan leluhur.

Panggung pertunjukan terbuka ini merupakan satu-satunya di Provinsi Jawa Timur dan kedua di Indonesia setelah Kompleks Candi Prambanan, Yogyakarta.

Ini Fakta Unik Drawing EURO 2020!
Gareth Southgate: Jack Grealish Tampil Gemilang Lawan Irlandia

Redaksi |Laporkan